Search

KPU Gencarkan Sosialisasi ke Komunitas-Komunitas untuk Tingkatkan Partisipasi Pemilih

 

Foto : Suasana sosialisasi KPU Kab Ketapang di sebuah komunitas pemberdayaan

“Kita siap mensosialisasikan tentang Pilkada Ketapang 09 Desember, nanti ke komunitas-komunitas, seperti perempuan, pemuda, disabilitas, dan komunitas lainnya”, ungkap Ari As’ari yang juga Komisioner KPUD kab. Ketapang dalam sebuah sosialisasi di komunitas pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan.

KPU Ketapang sendiri memang telah menjadikan metode sosialisasi ke komunitas sebagai bagian strategi untuk meningkatkan partisipasi pemilih. Diketahui data partisipasi dalam Pilkada 2015 yang lalu sebesar 57,46% sementara pada Pilgub Kalbar sebesar 68,46%.

“Pilkada ini menjadi tanggung jawab kita semua, maka kami siap ketika diundang oleh komunitas-komunitas, dengan catatan tentunya komunitas tersebut non partisan, karena KPU dituntut harus tetap menjaga independensinya”, tegas Ari kembali.

Rosadi salah satu peserta dalam sosialisasi bersama KPU, mengungkapkan bahwa penting warga mengetahui tahapan dalam Pilkada. “Penting ya tahu kita masuk DPT nggak, gimana ngurus pindah memilih, aturan kampanye saat pandemi dan banyak hal lain tentu menjadi tambahan pengetahuan bagi kita untuk memilih”, ungkap pria yang berdomisili di Batu Tajam ini.

Geografis Ketapang yang cukup luas dengan demografi yang tersebar di 20 kecamatan tentu menjadi tantangan tersendiri bagi penyelenggaraan Pilkada 2020 apalagi di tengah pandemi covid 19. Keterbatasan sumber daya baik petugas dan maupun pendanaan juga tantangan yang tak terelakkan. Namun dibutuhkan partisipasi masyarakat baik dalam pengawasan proses pelaksanaan maupun partisipasi dalam menyalurkan hak pilih.

Lewat kegiatan-kegiatan sosialisasi yang tentunya mengindahkan protocol covid 19 diharapkan tingkat partisipasi pemilih akan meningkat. (Siel-JWKS)

0 Komentar