Search

Seringnya Antrian Panjang di SPBU untuk Mendapatkan Solar

Foto : Antrian kendaraan untuk mendapatkan bahan bakar solar di salah satu SPBU Ketapang
Warga yang menggunakan kendaraan berbahan bakar solar akhir-akhir ini mulai mengeluhkan sulitnya untuk mendapatkan solar di SPBU. Selain memang pembeliannya dibatasi antrian yang mengular pun sering terlihat. Salah satu keluhan itu diantaranya yang mengungkapkan  solar di SPBU yang begitu cepat habis, sementara mobil-mobil pribadi kesulitan untuk mendapatkan solar.

Dari pantauan JWKS memang terlihat antrian mengular sering terjadi di SPBU yang didominasi oleh mobil truk yang berbahan bakar solar. Bahkan mereka rela antri seharian walau jatah solar ke SPBU itu belum selesai didistribusikan oleh pertamina. “Daripada ngga dapat, dan kena antrian paling belakang ya terpaksa begini” ungkap Hamid salah satu sopir Truk yang mengantri pada sebuah SPBU, Jumat 8/11/2019 lalu.

Tentu hal ini harus menjadi perhatian Pertamina, SPBU dan pihak terkait dimana solar di SPBU cepat habis namun stock solar di pedagang eceran cukup banyak. Terlihat memang beberapa mobil pick up membawa drum dan turut mengisi solar yang ijin peruntukkannya pun tidak jelas apakah memang untuk jatah yang memang sudah ditentukan oleh Pertamina untuk daerah tertentu atau mereka jual lagi ke pedagang eceran. Belum lagi pengantri yang menggunakan dirigen pun turut membeli solar dan mengangkut menggunakan motor yang dilengkapi oleh keranjang.

Keresahan ini tentu harus mendapat solusi konkrit dari pihak terkait. Wilayah Ketapang yang cukup luas dimana mobilisasi masyarakat juga cukup tinggi termasuk yang menggunakan kendaraan berbahan bakar solar tentu harus menjadi perhatian juga.

Pertamina sebagai BUMN yang mengatur salah satu distribusi sumber energi berupa bahan bakar ini harus betul-betul membuat terobosan dalam pelaksanaan regulasi yang telah dibuat pemerintah. Sengkarut masalah BBM menjadi kejadian yang terus berulang-ulang dan harus menjadi perhatian bersama yang harus segera ditindaklanjuti. (PD-JWKS)